Rabu, 11 November 2009

Kubah Mengancam, Siswa Belajar di Bawah Pohon

Kota Bima, Bimeks.-
Siswa Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al Hikmah Kelurahan Melayu, terpaksa belajar di bawah pohon. Pasalnya, kubah menara Masjid Uswatun nyaris jatuh menimpa bangunan sekolah itu. Pihak sekolah kuatir jangan sampai kubah menara ambruk dan lebih memilih tidak mengambil risiko.
Kepala SDIT Al Hikmah Terpadu, Sabariah, SIP, mengatakan putusan itu diambil jangan sampai kubah menara masjid jatuh saat siswa sedang belajar. Menghindari kenyataan itu, sehingga siswa belajar di luar ruangan kelas.
“Apalagi bangunan sekolah juga retak-retak akibat gempa, untuk sementara siswa belajar di luar,” katanya kepada Bimeks di SDIT, Selasa (10/11).
Belum bisa dipastikannya hingga kapan siswa akan belajar di luar. Pihaknya akan melihat situasi dulu, termasuk soal kubah menara masjid yang hendak rubuh.
Meski belajar di bawah pohon, siswa tetap semangat untuk belajar. Meski mereka harus menghadapi situasi belajar yang berbeda, karena sekolah berdekatan dengan jalan umum, bising kendaraan kadang mengganggu.
Pantauan Bimeks, terlihat keretakan di tembok bangunan sekolah itu, hanya saja tidak terlalu parah. Hal yang paling menguatirkan pihak sekolah adalah kondisi menara yang berada dekat dengan sekolah itu.
Belum ada kepastian, apa yang akan dilakukan dengan kubah menara masjid. Patahan kubah itu masih tertahan, lantaran besi cor yang masih kuat menahannya. (BE.16)   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar