Jumat, 13 November 2009

SDN 19 Terima Bantuan Tenda

Kota Bima, Bimeks.-
Pemerintah Kota (Pemkot) Bima memberikan bantuan dua lokal tenda tanggap darurat kepada SDN 19 Kota Bima. Bantuan itu diterima Kasek, Drs M Yusuf Amin, Jumat (13/11). Dua tenda itu langsung dipasang di halaman sekolah oleh Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Bima.
Bantuan itu diberikan berdasarkan laporan Kapsek kepada Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikpora) beberapa waktu lalu dengan melampirkan data kerusakan.
Yusuf mengaku, tiga lokal gedung lantai dua yang ditempati oleh siswa kelas empat, lima, dan enam mengalami kerusakan pada bagian genteng dan plafon, sehingga tidak bisa dipergunakan untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM). Saat ini, siswa dialihkan pada ruangan lantai bawah yang ditempati oleh siswa kelas satu, dua, dan tiga yang berjumlah 278 orang. Alasannya siswa kelas enam segera menghadapi ujian akhir sekolah, sehingga membutuhkan kenyamanan dalam proses KBM. Sementara untuk siswa kelas satu, dua, dan tiga belajar di halaman sekolah.
Diakuinya, pascagempa Senin lalu, proses KBM tetap lancar. Hanya saja, sampai saat ini masih ada guru yang trauma sehingga takut masuk ruangan. Tetapi itu bukan menjadi hambatan dalam proses KBM. “Saya rasa, semua manusia akan mengalami trauma, akibat guncangan gempa kemarin. Hal kecil pun akan membuat kita kaget,” ujarnya.
Yusuf menyampaikan terimakasih pada Pemkot Bima dan Tagana yang telah membantu dua tenda dengan kapasitas 130 orang/lokal. Saat ini, perbaikan gedung itu dilakukan dengan anggaran pribadi dan sebagian anggaran Biaya Operasional Sekolah (BOS). “Ini adalah fenomena alam yang tidak kita ketahui, saya hanya bisa memberikan yang terbaik untuk kelancaran KBM,” ujarnya.
Disampaikannya, erdapat beberapa titik pada bagunan yang mengalami retak besar dan memerlukan penanganan cepat. Dia berharap agar Pemkot Bima segera memberikan bantuan untuk renovasi bangunan yang rusak. (K02)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar