Senin, 21 Desember 2009

Belum Jelas, Pengerucutan Bakal Calon PAN

Bima, Bimeks.-
Hingga Senin (21/12), pengerucutan nama bakal calon bupati dan wakil Bupati di Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bima, belum jelas. Ketua DPD PAN, Ady Mahyudi, SE belum bisa memastikannya.
Dikatakan Ady, penentuan rapat pleno diperluas bergantung pada Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN NTB. Kepastian itu belum bisa diberikan, meski telah beberapa kali ditanyakan. “Dalam permohonan kami rapat pleno diperluas dilaksanakan Desember ini. Kami juga sudah mengirimkan semua berkas hasil putusan tentang pelaksanaan penjaringan,” katanya kepada wartawan di DPRD Kabupaten Bima, Senin (21/12).
Sebelumnya, dikabarkan rapat pleno penentuan bakal calon ditunda hingga pemilihan Ketua DPW PAN NTB yang baru. Hanya saja, Ady mengaku tidak menerima informasi tentang hal itu.
Menurutnya, Musyawarah Daerah (Musda) tidak bisa digelar sebelum Musyawarah Nasional (Munas) dilaksanakan. Munas rencananya dihelat Januari mendatang di Batam. “Tahapan rapat di PAN, Munas, Muswil, dan Musda,” ujarnya.
Bakal calon yang akan dikerucutkan adalah H Zainul Arifin, H Achmad H Abbas dan H Ferry Zulkarnain, ST untuk Bacabup. Bakal calon Wwakil Bupati adalah H Najamuddin, Ir H Ihsan, MM, dan H Usman AK.
Pengerucutan nama bisa menjadi satu atau dua. PAN sendiri ingin mengusung kadernya dalam Pemilu 2010 mendatang. (BE.16)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar